BAF merupakan salah satu perusahaan yang menerima layanan pembiayaan kepada konsumennya. Uniknya, konsentrasi pembiayaannya pada sepeda motor merek Yamaha. Meski begitu, semua orang bisa meminjam atau gadai kendaraan di sini tentunya setelah mengetahui tabel angsuran BAF yang berlaku.
Daftar Isi
Syarat Pengajuan Angsuran di BAF
Sebelum mengetahui detail tabel angsuran BAF yang berlaku hingga tahun 2022 ini, calon nasabah wajib mengetahui terlebih dahulu apa saja syarat pengajuan angsuran di BAF. Dengan begitu, proses pengajuan angsuran bisa lebih cepat karena syaratnya sudah dipersiapkan sebelumnya.
Adapun syarat-syarat tersebut di antaranya:
1. Identitas Diri
Berkaitan dengan kelengkapan identitas, maka syarat yang harus dipenuhi nasabah berkaitan dengan dirinya dan wajib dibawa saat mengajukan angsuran adalah:
- Pihak yang mengajukan minimal berusia 21 sampai 60 tahun.
- Sudah menikah.
- Fotokopi KTP asli suami dan istri, kalau tidak ada bisa menggunakan paspor.
- Fotokopi Kartu Keluarga.
- Fotokopi surat nikah.
2. Syarat Kendaraan
Berkaitan dengan jaminan yang digunakan untuk mengajukan pinjaman, syarat-syarat yang harus dilengkapi meliputi:
- STNK.
- BPKB kendaraan.
- Faktur.
3. Berkas Pendukung Lainnya
Sebagai pertimbangan pihak BAF untuk memastikan kemampuan nasabahnya dalam membayar angsuran, ada beberapa berkas pendukung yang juga harus dibawa ketika mengajukan angsuran, yaitu:
- Bukti slip gaji terakhir bagi yang bekerja sebagai karyawan.
- Menunjukkan bukti Surat Keterangan Usaha bagi pengusaha.
- BKR.
- Fotokopi rekening listrik dalam 2 tahun terakhir.
- Bukti jumlah tabungan selama 6 bulan terakhir.
Bunga dan Biaya Administrasi yang Tidak Tertulis dalam Tabel Angsuran BAF
Tabel angsuran BAF yang tertera juga sangat berkaitan dengan besarnya bunga dan biaya administrasi yang tidak tertulis di dalamnya. Agar tidak merasa dirugikan saat mengajukan angsuran dengan tabel yang sudah ditunjukkan, kisaran bunga yang dikenakan sesuai jenis angsurannya adalah:
- Suku bunga untuk angsuran motor BAF adalah 2,16% setiap bulannya.
- Suku bunga untuk angsuran mobil BAF hanya 1% per bulan.
- Angsuran mobil elektronik serta berbagai furniture BAF adalah 4% per bulan.
- Sementara untuk angsuran multiguna di BAF akan dikenakan bunga 2-2,5% per bulan.
Untuk biaya administrasinya sendiri gratis, sehingga calon nasabah hanya perlu mengetahui besarnya uang muka serta biaya pelunasan yang dipercepat sebagai berikut.
- Uang muka angsuran motor 25%. Jika pelunasan dipercepat dikenakan tambahan 8% dari sisa angsuran.
- Uang muka angsuran mobil 20% dengan biaya pelunasan yang dipercepat mencapai 8% dari sisa angsuran.
- Uang muka elektronik dan furnitur 20 % dan gratis biaya pelunasan dipercepat.
- Uang muka angsuran multiguna gratis, tapi dikenakan biaya provisi mula dari 1% sampai 2%.
Cara Pengajuan Angsuran di BAF
Cara pengajuan angsuran di Bussan Auto Finance ini sangat mudah. Tapi pastikan untuk mempersiapkan segala persyaratannya dari rumah sehingga tidak harus bolak balik ke kantor. Langkah-langkahnya adalah:
1. Mempersiapkan Persyaratan
Siapkan segala persyaratan untuk mengajukan angsuran di BAF, mulai dari persyaratan terkait identitas diri hingga berkas yang dibutuhkan.
2. Datang ke Kantor BAF Membawa Kendaraan yang Menjadi Jaminan
Selain berkas kendaraan, bukti fisik kendaraan tersebut juga harus dibawa serta ke BAF. Selanjutnya kendaraan ini langsung diperiksa pihak BAF untuk mengetahui kelayakannya.
3. Pengecekan Persyaratan
Setelah kendaraan dipastikan baik, segala persyaratan yang dibawa juga akan langsung dicek. Apabila sudah lengkap dan memenuhi syarat, konsumen bisa memilih jenis angsuran yang diinginkan sesuai kebutuhan dan kemampuan.
4. Persetujuan Dokumen
Selanjutnya konsumen akan diminta untuk membaca dan menandatangani dokumen persetujuan sebagai bukti adanya pengajuan yang disetujui langsung oleh pihak konsumen.
5. Pencairan Dana
Dana yang dibutuhkan dan sudah dipilih dari tabel angsuran BAF, bisa langsung cair dan dibawa pulang untuk digunakan sesuai kebutuhan.
6. Pengecekan Estimasi Angsuran Secara Online
Seiring berkembangnya teknologi, calon konsumen BAF juga bisa melakukan cek estimasi angsuran terlebih dahulu secara online sebelum datang ke kantor. Caranya sangat mudah, yakni dengan mengunjungi langsung website resmi dari BAF.
Nantinya pada beranda utama halaman akan ada kolom khusus yang bisa digunakan untuk mengecek estimasinya.
Tabel Angsuran BAF Terlengkap 2022
Secara umum angsuran di BAF yang digunakan konsumen menggunakan jaminan kendaraan bermotor. Padahal, di sini juga menyediakan dua jenis jaminan yang bisa dipilih konsumen apabila kendaraan sudah memenuhi syarat, yakni kendaraan motor dan mobil.
1. Tabel Angsuran BAF Jaminan BPKB Motor
Pengajuan angsuran di BAF umumnya menggunakan jaminan BPKB motor. Syarat pengajuan dengan jaminan ini adalah tidak boleh melebihi 70% dari hari perkiraan motor yang dijadikan jaminan. Berikut tabel angsuran lengkap jika menggunakan jaminan BPKB motor.
Total Pinjaman | Cicilan 6 bulan | Cicilan 12 bulan | Cicilan 18 bulan |
Rp1.000.000,00 | Rp345.500,00 | Rp183.500,00 | Rp145.000,00 |
Rp1.500.000,00 | Rp442.000,00 | Rp238.000,00 | Rp186.000,00 |
Rp2.000.000,00 | Rp538.500,00 | Rp292.500,00 | Rp227.000,00 |
Rp2.500.000,00 | Rp681.000,00 | Rp346.000,00 | Rp266.000,00 |
Rp3.000.000,00 | Rp777.500,00 | Rp400.000,00 | Rp306.500,00 |
Rp4.000.000,00 | Rp987.500,00 | Rp517.500,00 | Rp393.500,00 |
Rp4.500.000,00 | Rp1.084.500,00 | Rp573.000,00 | Rp435.500,00 |
Rp5.000.000,00 | Rp1.226.500,00 | Rp625.000,00 | Rp475.500,00 |
Rp5.500.000,00 | Rp1.323.500,00 | Rp679.000,00 | Rp517.000,00 |
Rp6.000.000,00 | Rp1.421.500,00 | Rp733.000,00 | Rp558.000,00 |
Rp6.500.000,00 | Rp1.518.000,00 | Rp787.500,00 | Rp598.000,00 |
Rp7.000.000,00 | Rp1.616.000,00 | Rp841.000,00 | Rp639.500,00 |
Rp8.000.000,00 | Rp1.810.500,00 | Rp952.500,00 | Rp722.500,00 |
Rp9.000.000,00 | Rp2.005.500,00 | Rp1.060.500,00 | Rp804.000,00 |
Rp10.000.000,00 | Rp2.200.000,00 | Rp1.168.500,00 | Rp885.500,00 |
Rp11.000.000,00 | Rp2.394.500,00 | Rp1.277.500,00 | Rp967.500,00 |
Rp12.000.000,00 | Rp2.589.000,00 | Rp1.385.500,00 | Rp1.049.000,00 |
Rp13.000.000,00 | Rp2.784.000,00 | Rp1.493.500,00 | Rp1.131.500,00 |
Rp14.000.000,00 | Rp2.983.000,00 | Rp1.604.000,00 | Rp1.215.000,00 |
Rp15.000.000,00 | Rp3.176.000,00 | Rp1.711.500,00 | Rp1.295.500,00 |
2. Tabel Angsuran BAF Gadai BPKB Mobil
Selain motor, BAF juga melayani angsuran dengan menggunakan BPKB mobil sebagai jaminannya. Namun mobil yang dijadikan jaminan juga harus memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh pihak BAF.
Misalnya mobil Jepang kendaraan penumpang dari tahun 2006, mobil Eropa dan Amerika keluaran tahun 2007, Mobil Korea 2007, serta Pick Up dari tahun 2011.
Sementara opsi tempo angsuran yang diinginkan cukup banyak dan lama, sehingga tidak memberatkan pihak konsumen yang ingin menggunakan mobil sebagai jaminannya. Selengkapnya bisa dilihat pada tabel angsuran BAF mobil berikut ini.
Total Pinjaman | Cicilan 11 bulan | Cicilan 23 bulan | Cicilan 35 bulan | Cicilan 47 Bulan |
Rp30.000.000,00 | Rp3.500.000,00 | Rp1.920.000,00 | Rp1.430.000,00 | Rp1.190.000,00 |
Rp40.000.000,00 | Rp4.520.000,00 | Rp2.470.000,00 | Rp1.840.000,000 | Rp1.520.000,00 |
Rp50.000.000,00 | Rp5.550.000,00 | Rp3.020.000,00 | Rp2.240.000,00 | Rp1.860.000,00 |
Rp60.000.000,00 | Rp6.580.000,00 | Rp3.570.000,00 | Rp2.640.000,00 | Rp2.190.000,00 |
Rp70.000.000,00 | Rp7.610.000,00 | Rp5.120.000,00 | Rp3.050.000,00 | Rp2.520.000,000 |
Rp80.000.000,00 | Rp8.630.000,00 | Rp4.670.000,00 | Rp3.450.000,00 | Rp2.850.000,00 |
Rp90.000.000,00 | Rp9.660.000,00 | Rp5.220.000,00 | Rp3.850.000,00 | Rp3.190.000,00 |
Rp100.000.000,00 | Rp10.720.000,00 | Rp5.800.000,00 | Rp4.270.000,00 | Rp3.530.000,00 |
Rp110.000.000,00 | Rp11.750.000,00 | Rp6.350.000,00 | Rp4.680.000,00 | Rp3.870.000,00 |
Rp120.000.000,00 | Rp12.810.000 | Rp6.920.000,00 | Rp5.100.000,00 | Rp4.210.000,00 |
Rp130.000.000,00 | Rp13.880.000,00 | Rp7.490.000,00 | Rp5.520.000,00 | Rp4.560.000,00 |
Rp140.000.000,00 | Rp14.920.000,00 | Rp8.050.000,00 | Rp5.390.000,00 | Rp4.900.000,00 |
Rp150.000.000,00 | Rp15.960.000,00 | Rp8.610.000,00 | Rp6.340.000,00 | Rp3.240.000,00 |
Pengajuan Angsuran dengan Jaminan Kendaraan yang Lebih Praktis
Selain di BAF, ada alternatif lain yang bisa dipilih agar proses pengajuan dana bisa lebih praktis dan mudah. Misalnya di gadaikendaraan.com yang sudah mendapat pengawasan dari OJK.
Berbeda dengan tabel angsuran BAF yang tenornya tidak semua sesuai dengan kemampuan konsumen, di sini tenor angsuran mobil bisa sampai 60 bulan. Hebatnya lagi, konsumen bisa mendapat pencairan dana hingga 100 persen melalui rekening.
Di sini proses pengajuan sangat praktis karena konsumen tidak perlu datang ke kantornya langsung. Adapun proses pengajuan bisa dilakukan secara online saja.
Sementara pengecekan data dan kelayakan kendaraan tidak perlu di bawa ke kantor, karena pihak gadai kendaraan yang akan datang ke lokasi konsumen untuk mengeceknya langsung.
Walaupun sudah ada tabel angsuran BAF lengkap tahun 2022, ada baiknya untuk memastikan kembali ke kantor apakah ada kenaikan atau tidak. Jika tidak memiliki banyak waktu, bisa juga dengan menghubungi customer service nya sehingga rencana angsuran yang dipilih lebih matang dan valid.