Pegadaian merupakan lembaga yang bergerak dibidang gadai dengan menerima berbagai jenis barang sebagai agunan. Salah satunya adalah barang elektronik berupa HP. Tabel angsuran gadai HP dapat dilihat melalui artikel di bawah ini.
Saat ini, hampir semua orang memiliki HP karena alat elektronik yang satu ini sangat berguna untuk berbagai hal. Namun karena meningkatnya kebutuhan, banyak orang lebih memilih menggadaikan HP-nya barang untuk mendapatkan pinjaman secara cepat.
Daftar Isi
Syarat Gadai HP di Pegadaian
Syarat yang dibutuhkan untuk mengajukan gadai HP di Pegadaian sama saja dengan gadai jenis barang yang lain dan proses yang dilalui juga cukup mudah. Berikut ini adalah beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk gadai Hp:
- KTP asli dan fotokopi milik calon debitur beserta milik pasangan apabila sudah menikah
- Kartu Keluarga (KK) asli dan fotokopi
- Pas foto terbaru
- HP yang akan digadaikan sebagai jaminan pinjaman, harus dalam keadaan normal dan tidak mengalami kerusakan secara fisik maupun perangkat dalamnya
- HP harus lengkap beserta charger, box, kartu garansi dan nota pembelian
- Kriteria HP yang diterima dalam HP baru atau yang masih dalam masa produksi maksimal 1 tahun. Jika melebihi dari itu kemungkinan besar akan ditolak. Pegadaian juga tidak akan menerima HP batangan
- Tanda tangan atau Surat Bukti Kredit
- Menyerahkan HP sebagai jaminan lalu bisa mengambil asuransi perlindungan
- Membayar biaya admin sesuai dengan jumlah pinjamannya.
Daftar Harga Gadai HP di Pusat Gadai
Sebagai taksiran, daftar harga gadai HP di pegadaian bervariasi namun tidak bergantung pada merek Handphone tersebut, melainkan dilihat dari harga jual dan kondisi HP yang digadaikan. Namun, biasanya nilai taksir untuk menggadaikan barang elektronik seperti HP bisa mencapai 95%.
Sebagai contohnya, harga jual HP sebesar Rp 1 juta, maka jumlah pinjaman yang didapatkan dari pegadaian HP mencapai Rp 950.000. Tetapi kembali lagi jumlah pinjaman dapat bervariasi tergantung pada kondisi HP yang digadaikan dan kebijakan masing-masing kantor pegadaian.
Kelebihan
Setelah mengetahui persyaratan pengajuan gadai HP di pegadaian dan perkiraan jumlah pinjaman yang didapatkan sebagai bahan pertimbangan, sebagai debitur juga harus mengetahui kelebihan melakukan pinjaman uang di pegadaian adalah sebagai berikut:
1. Syarat mudah dengan proses yang cepat
Syarat untuk menggadaikan HP di Pegadaian sangat mudah, hanya membutuhkan KTP debitur dan HP dengan kondisi masih bagus yang akan digadaikan. Proses pengajuan gadai hingga uang tunainya cair juga hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit saja setelah semua berkas diperiksa.
2. Jangka waktu pinjaman yang panjang dan dapat diperpanjang lagi
Jangka waktu gadai di pegadaian sampai 120 hari atau selama 3 bulan dimana tenggat waktu ini terbilang cukup panjang. Apabila debitur tidak bisa melunasinya dalam jangka waktu tersebut, debitur masih bisa mengajukan perpanjangan lagi.
3. Biaya cicilan cukup ringan
Debitur tidak perlu khawatir mengenai biaya angsuran yang harus dibayarkan, karena bisa menyesak menyesuaikan dengan kemampuan. Kemudahan ini biaya angsuran yang cukup ringan ini menjadi kelebihan yang patut dipertimbangkan dalam memilih pegadaian.
Kekurangan
Selain menawarkan beberapa kelebihan, gadai HP di pusat gadai juga memiliki beberapa kekurangan yang patut dipertimbangkan. Berikut ini beberapa kekurangan dari gadai HP melalui pegadaian:
1. Barang agunan ditahan
Selama masa gadai masih berlangsung, barang yang dijadikan sebagai agunan akan ditahan oleh pihak pegadaian sehingga, debitur tidak akan bisa menggunakannya selama angsuran yang harus dibayarkan belum lunas.
2. Tidak bisa menggadaikan HP seri lama
Gadai HP tidak bisa dilakukan menggunakan HP seri lama atau yang masa produksinya lebih dari 1 tahun. Usia HP juga akan mempengaruhi besaran pinjaman yang akan diperoleh, dimana semakin lama usia HP akan semakin kecil pinjaman yang bisa diambil.
Untuk mengetahui daftar harga gadai HP bisa datang dan bertanya langsung ke pusat pegadaian terdekat. Selain itu, HP yang kondisinya sudah rusak baik secara fisik maupun mesinnya juga tidak bisa digadaikan.
3. Terdapat sistem lelang
Apabila debitur tidak bisa melunasi angsuran sesuai dengan ketentuan yang telah disepakati, maka barang agunan dalam hal ini HP, akan disita. Barang sitaan tersebut akan dilelang oleh pihak pegadaian, oleh karenanya debitur harus memperpanjang masa angsuran sebelum jatuh tempo.
Tabel Angsuran Gadai HP di Pegadaian
Tabel angsuran gadai HP nilainya pasti mudah dijangkau oleh semua kalangan karena pegadaian menawarkan kemudahan rendahnya suku bunga sehingga debitur akan merasa untung. Hal ini disebabkan karena pegadaian hanya mengenakan tarif sewa modal saja kepada debitur.
Pilihan tenor yang ada pada tabel angsuran akan berbeda untuk tiap-tiap debitur dimana semakin besar pinjaman maka lebih baik dengan mengambil tenor jangka panjang agar pelunasannya lebih ringan dan mudah.
Golongan Kredit | Besar Uang Pinjaman (Rp) | Tarif Sewa Modal (Per 15 Hari) |
A | 50.000 – 500.000 | 0,75% |
B | 550.000 – 5.000.000 | 1,15% |
C | 5.100.000 – 20.000.000 | 1,15% |
D | 20.100.000 – Batas Maksimal Pemberian Kredit (BMPK) | 1,15% |
Cara Gadai HP di Pegadaian
Seperti yang telah disebutkan di atas, bahwa proses gadai Hp di pegadaian cukup mudah dan cepat, berikut langkah-langkahnya:
- Menyiapkan semua dokumen yang diperlukan lalu datang ke kantor pegadaian terdekat.
- Ambil nomor antrian lalu ambil formulir pengajuan gadai HP dan isi formulirnya secara lengkap dan benar. Jika sudah periksa kembali untuk memastikan tidak ada informasi yang terlewat atau salah.
- Formulir yang telah diisi diserahkan ke petugas pegadaian beserta dokumen persyaratan gadai dan HP yang akan digadaikan.
- Petugas akan memeriksa kelengkapan dokumen lalu menaksir nilai HP yang dijadikan sebagai jaminan untuk mengetahui nominal pinjaman yang bisa diambil.
- Setelah proses penaksiran selesai, petugas akan menjabarkan mengenai besaran pinjaman yang bisa diambil serta jangka waktu pembayaran angsurannya.
- Debitur bisa memilih besarnya pinjaman yang diambil tetapi tetap memperhatikan kebutuhan dan kemampuan dalam membayar angsuran.
- Apabila sudah memiliki keputusan final mengenai jumlah uang yang akan dipinjam, petugas akan memproses pengajuan gadai HP.
- Tunggu proses pencairan dana selesai. Pencairan dana bisa dilakukan langsung secara tunai atau ditransfer melalui rekening bank.
- Pembayaran angsuran gadai HP bisa dilakukan melalui mesin ATM atau fasilitas mobile banking yang dimiliki sejumlah bank. Besaran biaya administrasi yang harus dibayarkan akan bergantung pada kebijakan tiap-tiap kantor cabang pegadaian.
Hal-Hal yang Harus Diperhatikan
Telah dijelaskan sebelumnya bahwa HP yang bisa digadaikan adalah HP dengan kondisi baik secara fisik maupun mesinnya. Usia HP juga akan mempengaruhi besaran nominal yang bisa dipinjam nantinya.
Biasanya Hp terbaru akan memiliki nilai jual yang tinggi dengan harga yang cukup mahal di pasaran. Apabila HP tidak memenuhi kriteria tersebut pengajuan gadai akan ditolak.
Tabel angsuran gadai HP di atas dapat berubah berubah sewaktu-waktu atau berbeda sesuai kebijakan masing-masing kantor cabang pegadaian. Agar lebih jelas mengenai nilai angsuran yang pasti bisa langsung datang ke kantor pegadaian.
Itulah penjelasan mengenai gadai HP yang dapat dijadikan pertimbangan saat membutuhkan dana darurat. Apabila membutuhkan pinjaman uang dengan cepat dan aman kunjungi gadaikendaraan.com, syarat mudah, jaringan luas dan tanpa perantara maupun biaya tambahan lain.